RSS Subscription

Subscribe via RSS reader:
Subscribe via Email Address:
 

Tuesday, June 18, 2013

Fabregas Bantah Del Bosque 'Tak Adil' pada Striker Spanyol

Fabregas Bantah Del Bosque 'Tak Adil' pada Striker Spanyol

Fabregas Bantah Del Bosque 'Tak Adil' pada Striker Spanyol

Rio de Janeiro - Modifikasi yang berulang kali dilakukan Vicente del Bosque di lini depan membuat beberapa striker tim nasional Spanyol kehilangan jatah bermain. Del Bosque pun dituding telah bersikap tak adil.

Perubahan terakhir yang dilakukan Del Bosque terhadap barisan depan Spanyol adalah saat dia memainkan Roberto Soldado sebagai striker dalam laga dengan Uruguay di pertandingan pembuka Piala Konfederasi. Ketika itu Soldado membayar kepercayaan yang diberikan dengan mencetak salah satu dari dua gol kemenangan 2-1 timnya.

Soldado dipasang sejak menit pertama dengan menyingkirkan David Villa dan Fernando Torres. Dua pemain yang disebut terakhir tersebut dalam beberaoa periode terakhir jatah mainnya di timnas tidak banyak-banyak amat, itu karena La Furia Roja kerap bermain tanpa menurunkan seorang pun striker murni.

Inilah yang membuat Del Bosque dianggap telah bersikap tidak adil. Padahal menurut Cesc Fabregas, seluruh keputusan yang diambil pelatih dapat dukungan penuh dari pemain.

"Di sepakbola, hanya ada sedikit ketidakadilan. Seorang pelatih akan selalu jujur pada pemain yang dia yakini lebih baik, terkait hal tersebut, pelatih kami tak pernah terpaku pada seorang pun," sahut Fabregas di Football Espana.

"Keputusan diambil selalu untuk keuntungan tim dan dari situ kami telah melakukannya dengan sangat baik," lanjut pemain yang juga kerap dipasang di posisi depan sebagai 'false 9' itu.

"Sistem false 9 pada dasarnya adalah untuk mendapatkan dominasi penuh di lapangan tengah, Anda mundur untuk membantu para gelandang demi membangun skema permainan. Saat bola berada di sepertiga akhir, maka Anda akan berfungsi sebagai pemain depan, untuk menyerang dan mencetak gol."

"Pelatih telah mencoba selama beberapa tahun terkait barisan penyerang. Dengan saya, dengan Torres, dengan Soldado, dengan Villa, dengan Negredo, dan apapun yang dia coba karena kami telah memenangi Piala Dunia dan Piala Eropa," papar pesepakbola milik Barcelona itu.
(dtc/din) Sumber: detiksport


Sekian: Fabregas Bantah Del Bosque 'Tak Adil' pada Striker Spanyol
Salam Hangat Beritasepakboladunia88.blogspot.com By Ardi

No comments:

Post a Comment