RSS Subscription

Subscribe via RSS reader:
Subscribe via Email Address:
 

Monday, June 10, 2013

Thiago Silva Minta PSG Boyong Rooney

Thiago Silva Minta PSG Boyong Rooney

Thiago Silva Minta PSG Boyong Rooney
Rio De Janiero - Wayne Rooney saat ini tengah dikait-kaitkan dengan Paris St Germain. Bek Les Parisien, Thiago Silva, berharap itu tak sekadar jadi rumor dan Rooney benar-benar bisa diboyong musim panas ini.

Masa depan Rooney tengah tak menentu pasca pensiunnya Sir Alex Ferguson. Rumor yang beredar mengatakan bahwa penyerang 27 tahun itu tengah mempertimbangkan untuk cabut dari Manchester United.

Apalagi hubungannya dengan manajer baru MU, David Moyes, tidak begitu harmonis karena Rooney sempat menyerang eks bosnya di Everton di dalam otobiografinya.

PSG bersama klub-klub kaya lain seperti Chelsea, Manchester City dan Real Madrid disebut-sebut siap menampung Rooney. Gaji Rooney yang mencapai 250 ribu poundsterling per pekan tentu tak masalah bagi deretan klub itu.

Silva yang kini memperkuat PSG dan jadi salah satu pemain termahal klub itu, sangat berharap manajemen tim bisa membeli Rooney untuk meningkatkan kualitas permainan PSG musim depan demi bersaing di Liga Champions.

"Saya sangat suka pemain ini. Dia selalu mencetak gol ketika melawan saya," kenang Silva semasa berseragam AC Milan yang sempat beberapa kali menghadapi Rooney.

"Saya sangat ingin Rooney bermain untuk PSG. Ini akan meningkatkan kualitas tim kami," sambungnya seperti dilansir Soccernet.
(dtc/mrp) Sumber: detiksport


Sekian: Thiago Silva Minta PSG Boyong Rooney
Salam Hangat Beritasepakboladunia88.blogspot.com By Ardi

No comments:

Post a Comment