RSS Subscription

Subscribe via RSS reader:
Subscribe via Email Address:
 

Tuesday, June 18, 2013

Operasi Lutut Lagi, Puyol Istirahat 3-4 Pekan

Operasi Lutut Lagi, Puyol Istirahat 3-4 Pekan

Operasi Lutut Lagi, Puyol Istirahat 3-4 Pekan

Barcelona - Carles Puyol harus kembali berurusan dengan pisau bedah setelah ia akan menjalani operasi pada lututnya. Bek veteran 35 tahun itu diprediksi akan istirahat selama kurang lebih sebulan.

Puyol musim lalu terbatas penampilannya karena cedera yang merundungnya dan sudah dalam dua tahun terakhir ia harus bolak-balik ruang perawatan karena cedera. Karena itu pula ia harus absen dari Piala Eropa 2012 dan juga Piala Konfederasi.

Dalam setahun terakhir saja Puyol sudah dua kali dibedah lutut kanannya, lalu mengalami retak tulang pipi dan dislokasi bahu. Musim liburan ini sayangnya harus dijalani Puyol dengan tidak menyenangkan karena ia kembali melakoni pembedahan di lutut kanannya.

Seperti dilansir Reuters, Barcelona mengonfirmasi bahwa operasi itu dilakukan untuk mengangkat kista di lutut Puyol dan setelahnya bek berambut gondrong itu harus beristirahat selama tiga hingga empat pekan. Musim lalu Puyol cuma tampil 17 kali di seluruh kompetisi.
(dtc/mrp) Sumber: detiksport


Sekian: Operasi Lutut Lagi, Puyol Istirahat 3-4 Pekan
Salam Hangat Beritasepakboladunia88.blogspot.com By Ardi

No comments:

Post a Comment