RSS Subscription

Subscribe via RSS reader:
Subscribe via Email Address:
 

Monday, July 1, 2013

Erick Thohir hampir Sepakat Dengan Inter Milan




Perkembangan isu pembelian inter milan oleh erick thohir semakin gencar diberitakan oleh media italia belakangan ini membuktikan negosiasi berjalan ke arah yang positif, sebelumnya memang isu pembelian inter milan juga santer terdengar namun keinginan tohir membeli mayoritas saham inter milan ini membuat moratti tidak melepaskannya sehingga isu akusisi ini diam sejenak.

Namun belakangan ini kembali kian santer terdengar dan media media italia juga rajin memberitakan perihal keinginan tohir membeli inter milan ini namun moratti hanya memberi 40 persen saham inter kepada erick thohir, dan sepertinya tohir kini memberi lampu hijau tanda setuju dengan penawaran terakhir dari moratti tersebut.

Terkait negosiasi yang sudah berjalan cukup lama dan menuju kepada hasil yang positif para petinggi inter milan mulai menasehati erick jika menjadi penguasa baru inter milan yang menguasai saham inter milan 40 persen agar lebih komunikatif dengan para fans dan jangan memberi kan janji janji yang muluk kepada fans.

Tentu nasehat nasehat dari petinggi inter milan ini menandakan erick tohir hampir mencapai kata sepakat dengan moratti sehingga mulai meberikan nasehat kepada tohir agar lebih pandai mengelola klub dan supporter dan tentunya pandai menjaga kesehatan keuangan klub.

Terkait isu ini banyak media italia yang mengatakan paling lambat seminggu ke depan maka hasil dari negosiasi ini akan segera diumumkan, jika erick thohir menjadi pemegang saham inter milan 40 persen maka erick thohir menjadi satu satunya pengusaha pelopor asal indonesia yang memiliki klub profesional di benua biru sekelas inter milan.


No comments:

Post a Comment