Inter Takkan Mudah untuk Icardi
Genoa - Penampilan gemilang Mauro Icardi di Sampdoria membuat Inter Milan kepincut. Tapi Icardi diingatkan bahwa kehidupan di Milan akan lebih sulit tentunya untuk pemain muda itu.
Icardi yang lulusan akademi Barcelona musim ini jadi protagonista untuk Sampdoria lewat sumbangan 10 golnya dari 31 pertandingan dan berhasil membawa klub itu lolos dari degradasi. Baru genap berusia 20 tahun ini, Icardi bak magnet bagi klub-klub Italia.
Tapi yang beruntung mendapatkan penyerang berpaspor Argentina itu adalah Inter yang kini disebut cuma tinggal menyelesaikan dokumen-dokumen demi melengkapi kepindahannya ke Inter.
Dengan banyaknya pemain Tim Tango di kubu Inter tentunya memudahkan Icardi beradaptasi di klub barunya itu. Tapi status Nerazzurri sebagai klub besar tentunya tak akan membuat perjalanan karier Icardi menjadi mudah.
Apalagi Inter musim ini baru saja menjalani periode terburuk dalam sejarah klub itu dan musim depan mereka tentunya dituntut bisa segera bangkit.
"Tak akan mudah untuknya di sana (Inter). Di Sampdoria kami semua membantunya," ujar kapten Il Samp, Daniele Gastaldello, seperti dikutip Football Italia.
"Sampdoria sebagai keluarga tidak akan menghalangi Anda, tapi ketika berada di klub besar maka Anda dituntut bisa segera beradaptasi," sambungnya.
"Jika dalam beberapa laga Anda tampil buruk maka akan ada pemain lain yang mengambil alih posisi Anda di tim. Anda akan duduk di bangku cadangan dan bukannya makin berkembang, tapi karier Anda mandek."
(dtc/mrp) Sumber: detiksport
Sekian: Inter Takkan Mudah untuk Icardi
Salam Hangat Beritasepakboladunia88.blogspot.com By Ardi
No comments:
Post a Comment